Gak Boleh Sembarangan, Ini 4 Cara Merawat Kamera DSLR

Cara merawat kamera DSLR-Bagi mereka yang berprofesi sebagai fotografer, merawat kamera merupakan hal yang tak bisa ditawar-tawar lagi. Ini penting karena alat elektronik seperti kamera cukup sensitif jika sedikit saja ada masalah pada komponennya. Apalagi jika sudah menggunakan kamera DSLR, pasti perawatannya harus lebih teliti lagi.

Merawat kamera DSLR tidak seperti merawat kamera yang biasa-biasa saja. Kamera DSLR punya spesifikasi yang lebih rumit sehingga seringkali cukup sulit saat membongkar komponennya. Maka bagaimana cara merawat kamera DSLR agar lebih lama masa penggunaannya?

Cara merawat kamera DSLR

1. Lensa dan Kamera harus dibersihkan

Lensa dan kamera harus jadi prioritas saat melakukan perawatan. Seiring dengan lamanya waktu pemakaian, bisa jadi debu-debu menempel. Nah, agar debu-debu tidak membuat baret lensa ataupun meyebabkan kerusakan pada komponen lain, segera bersihkan dengan kain yang tipis dan lembut.

2. Lensa dilepas

Melepas lensa dari komponen satu set kamera juga bisa membuat kamera DSLR tetap awet dan terjaga. Tapi ingat, jangan sembarangan dan asal-asalan saat melepas lensanya. Sesudah melepaskan lensanya, jangan lupa untuk menutup lensa dan kamera menggunakan lens cap.

3. Baterai dan memori card dilepas

Baterai dan memory card juga harus dilepaskan dari perangkat set kamera khususnya jika kamera sudah lama tidak digunakan. Tujuannya adalah baterai tidak soak karena aliran listrik beraliran rendah tidak terus-terusan mengalir. Memory card juga harus dilepas agar selalu awet.

 4. Simpan kamera di tempat bersuhu sejuk

Simpanlah kamera di tempat yang suhunya stabil seperti di lemari khusus penyimpanan kamera berserta komponennya. Tujuannya agar kamera  terhindar dari lembab yang menyebabkan kamera dan lensa tumbuh jamur. Selain itu, kamera bisa simpan juga didalam tas khusus.

Baca Juga:  Bentuk-bentuk kejahatan yang timbul karena pemanfaatan teknologi internet adalah….

Check Also

Mudah Dipahami, Ini Cara Mengubah File PDF ke Microsoft Word

Cara mengubah file PDF ke Microsoft Word-Sebagian besar perusahaan dan perorangan sering menggunakan format PDF …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *