Liverpool benar-benar menderita di musim 2021. Setelah tak lagi ikut bersaing memperebutkan gelar Liga Inggris, Liverpool juga tersingkir dari Liga Champions. Liverpool disingkirkan Real Madrid dengan agregat 1-3, hasil dari dua leg yang dimainkan.

Sementara itu di ajang piala FA, Liverpool juga tidak bisa berbuat banyak. Mereka disingkirkan oleh Manchester United diputaran keempat. Alhasil, Liverpool sudah dipastikan tidak bisa meraih satu gelar pun dimusim 2021. Pencapaian yang bisa dibilang sangat buruk jika melihat prestasi tim dimusim 2019 dan 2020.
Di musim 2019-2020, Liverpool sangat digdaya di Liga Inggris. Perolehan poin mereka sulit ditandingi tim lain, bahkan Manchester City sekalipun. Anak asuh Klopp juga membukukan rekor tidak terkalahkan yang cukup panjang, baik itu dikandang maupun tandang.

Musim 2021, semuanya sangat berbeda. Liverpool tidak lagi ditakuti bahkan saat bermain di Stadion Anfield. Tercatat dua tim papan tengah, Brighton & Hove Albion dan Burnley berhasil mengalahkan Liverpool di Anfield. Ada apa dengan Liverpool? Hanya Klopp dan anak asuhannya yang tahu apa sebenarnya masalah yang sedang terjadi.
Setelah dipastikan tidak meraih satu gelar pun, mungkin akan ada beberapa perubahan yang terjadi. Posisi dikabarkan belum sepenuhnya aman, tergantung penilaian dewan direksi klub. Pemain-pemain yang tidak maksimal kemungkinan juga dipersilakan angkat kaki mencari klub baru.