Cara membersihkan atap plafon mobil-Tidak dapat dipungkiri, bagian atap mobil merupakan bagian yang paling sulit dibersihkan selain bagian kolong mobil. Seringkali pemilik mobil kurang memerhatikan bagian atap mobil, lebih fokus pada bagian eksterior maupun bagian interior. Akibatnya bagian atap mobil bisa jadi kotor hingga berjamur.
Pada kenyataannya, tidaklah sulit untuk membersihkan bagian atap mobil. Asalkan tidak malas dan alat-alatnya lengkap, bagian atap bisa dibersihkan dalam waktu lebih kurang 1 jam. Bagaimana cara membersihkan atap plafon mobil? Perhatikan keterangannya berikut ini.
Cara membersihkan atap plafon mobil
1. Semprot dengan air kencang
Posisi atap berada di bagian atas, jadi gak mudah untuk menyemprotkan air ke atap mobil. Caranya adalah dengan naik ke kursi plastik selutut. Tempatkan kursi tersebut di dekat mobil, lalu semprotkan air kencang secara merata ke seluruh permukaan atap. Semprotkan kiri ke kanan atau depan ke belakang, agar kotoran bisa terangkat dari permukaan atap plafon mobil.
2. Cuci atap dengan sabun
Salah satu bagian tersulit membersihkan atap mobil yaitu mencuci atap dengan sabun. Jika anda punya alat penyemprot sabun, semuanya akan terasa mudah. Tapi kalau anda cuma menggunakan kain lap dilaburi sabun, pasti ada permukaan atap yang tidak terkena sabun. Lebih baik menggunakan alat penyemprot sabun saja, kemudian gunakan lap untuk mengangkat kotorannya. Setelah itu siram lagi permukaan atap plafon mobil.
3. Lap sampai kering
Jangan biarkan atap terlalu lama basah atau lembab. Segera gunakan lap microfiber, agar semua permukaan atap sesegera mungkin jadi kering. Lap secara merata, jika bisa jangan gunakan cairan pengkilat atau cairan khusus lain. Tujuannya agar warna cat mobil tetap seperti sediakala.