Pasti semua orang mengenali buah yang satu ini. Nama latinnya Cucumis Sativus, kalau di indonesia sering disebut mentimun. Buah ini memang cukup familiar di indonesia. Selain untuk dipadukan dengan masakan, mentimun juga kadang digunakan sebagai bahan alami perawatan dan pengobatan. Apa saja manfaat buah mentimun untuk manusia?

Manfaat buah mentimun untuk manusia
1.Mengatasi masalah pencernaan
Penyakit-penyakit yang berhubungan dengan pencernaan seperti maag dan asam Lambung mampu dikendalikan dengan mengonsumsi jus mentimun. Kandungannya disebut-sebut dapat mengusir racun dari sistem pencernaan dan ampuh sebagai obat sembelit. Mentimun memiliki kandungan enzim Erepsin yang fungsinya sebagai pencernaan protein.
2.Tekanan darah tetap stabil
Senyawa seperti potasium, magnesium dan Serat akan membuat tekanan darah tetap stabil. Ini khususnya disarankan kepada orang-orang yang memiliki riwayat hipertensi. Efeknya memang tidak langsung terasa, tapi tetap akan membantu dikemudian hari.

3.Membantu penderita Diabetes dan Ginjal
Kandungan mangan berfungsi sebagai sintesis insulin alami dalam tubuh penderita diabetes. Mentimun juga bermanfaat meringankan masalah kandung kemih dan ginjal. Kandungan airnya yang banyak memperlancar proses urinasi.
4.Merawat kulit wajah
Asam askorbat dan asam kafeik pada buah mentimun mampu mengurangi pembengkakan di sekitar mata. Kandungan vitamin A, B dan C yang tinggi serta berbagai mineral, seperti magnesium, kalium, mangan dan silika membuatnya penting untuk perawatan khususnya untuk mengencangkan kulit. Dinginnya mentimun sangat bermanfaat bagi perawatan kulit.
5.Perawatan rambut dan kuku
Mentimun mengandung Silika yang membantu proses menyuburkan rambut. Buah ini juga memiliki kandungan alami untuk menjaga keawetan kuku jari tangan dan kaki. Ini sering dilakukan ketika wanita merawat bagian kuku.