Pepaya merupakan tanaman yang banyak tumbuh di negara tropis khususnya indonesia. Buah ini cukup mudah dijumpai dimana saja, selain karena harganya cukup terjangkau, biasanya tanaman ini juga mudah tumbuh di pekarangan rumah. Berdasarkan pengamatan, bahkan bijinya jatuh ke tanah dengan sembarangan, beberapa waktu kemudian akan timbul tanaman baru dari biji tadi. Ini menunjukkan buah pepaya memang tidak sulit untuk diperoleh khususnya di indonesia. Apa saja manfaat buah pepaya?

Buah pepaya rasanya dominan manis dan cukup mudah untuk dicerna. Tapi buah ini tidak boleh terlalu lama dibiarkan karena agak cepat busuk. Konsumsilah buah ini saat tidak terlalu keras ataupun terlalu lunak. Dengan mengonsumsinya secara teratur, maka anda akan terhindar dari masalah klasik yang biasa terjadi kepada orang-orang yaitu masalah pencernaan.
Sangat disarankan untuk memakan buah ini paling tidak 3 kali dalam seminggu, agar tubuh yang sehat bisa dicapai. Untuk memelihara dan merawat tubuh, tidak harus selalu memakan buah yang mahal harganya. Buah pepaya yang harganya cukup murah pun, sudah bisa dikategorikan buah kaya gizi dan banyak manfaat.
Manfaat buah pepaya
1.Mengatasi masalah pencernaan
Dengan memakan buah pepaya, anda biasanya akan mudah BAB. Buah ini memiliki fungsi untuk mengencerkan bahkan makanan yang cukup sulit dicerna. Pengalaman ini sudah dibuktikan beberapa kali oleh orang-orang yang mengalami masalah pada pencernaan. Kuncinya ialah keteraturan mengonsumsi buah ini.

2.Meminimalisir gejala sinus
Jika anda memiliki penyakit sinusitis, hendaknya tidak terlalu khawatir berlebihan. Bromelain kandungan enzim dalam buah pepaya mampu mengurangi lendir dan peradangan.
3.Mencerahkan kulit
Zat asam pada buah pepaya dan kandungan enzim pelarut proteinnnya bisa mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan kulit. Jangan heran banyak masker dari brand kosmetik ternama menggunakan ekstrak pepaya. Anda juga bisa langsung mengolah pepaya segar menjadi masker. Lalu tempelkan ke bagian-bagian tubuh anda yang perlu mendapatkan perawatan.
4.Memperkuat struktur tulang
Kandungan folat dan vitamin B pada pepaya bisa meningkatkan kesehatan tulang Anda. Jadi, selain mengonsumsi makanan sehat yang lain, upayakan untuk menyertakan buah pepaya dalam menu anda sehingga anda bisa terhindar dari penyakit osteoporosis.