Inilah Tanda-tanda Teman Yang Hanya Memanfaatkan Anda

Teman seperti apa yang harus anda percayai? tentunya teman yang selalu membantu saat anda sedang alami kesusahan, teman yang kata-katanya bisa dipercayai dan jujur. Namun, untuk punya teman yang bisa diandalkan di masa sekarang pastilah cukup sulit. Ini karena mayoritas manusia lebih mementingkan diri sendiri. Suatu sifat yang menghalangi pertemanan, persahabatan maupun hubungan asmara.
Memilih teman yang baik bukanlah perkara mudah. Ada teman yang tampak dari luar kelihatan baik, tapi punya maksud tujuan yang tidak baik kepada anda. Namun, ada juga teman yang tulus, selalu ada disaat anda senang maupun susah. Kali ini kita melihat tanda-tanda teman hanya memanfaatkan Anda. Berikut ini ulasannya.
Tanda-tanda teman yang hanya memanfaatkan Anda
1. Tidak menepati janji
Ketika sudah berjanji pasti harus ditepati. Namun teman seperti ini dengan mudahnya membatalkan janjinya. Ia menganggap janji atau ikrar bukanlah hal yang serius. Boleh jadi anda kesal, namun ia akan membujuk anda dengan kata-kata manisnya. Berhati-hatilah terhadap teman seperti ini.
2. Mendominasi dalam pembicaraan
Teman yang baik akan selalu mendengarkan pendapat. Namun orang seperti ini cenderung mendominasi dalam pembicaraan maupun hal lain. Ia bahkan mau mengatur kegiatan anda sehari-hari. Apa yang anda lakukan harus dengan persetujuannya, tentu ini bisa membuat hubungan pertemanan rusak.
3. Sering berkomentar negatif
Pujian akan selalu diberikan oleh seorang teman yang peduli. Namun teman seperti ini malaah memberikan komentar yang terkesan merendahkan. Ia tidak suka anda meraih sesuatu dengan upaya anda sendiri. 
4. Suka pinjam uang anda
Hati-hati jika sudah menyangkut uang. Memang teman yang baik pasti akan membantu, tapi ini tidak bisa dijadikan dasar yang kuat untuk meminjamkan uang anda kepadanya. Orang seperti ini punya tujuan yang tidak baik, meminjam uang tapi tidak punya rencana untuk melunasinya. Bahkan ketika ditanya, selalu saja ada alasan agar bisa menghindar.
5. Menggoda pacar anda
Orang seperti ini punya label yang keren yaitu “teman makan teman”. Ia memang perhatian kepada anda, namun ada maksud terselubung. Ia punya tujuan yang salah yaitu menggoda pacar anda. Jelaslah teman seperti ini sangat keterlaluan, dan segera putuskanlah hubungan pertemanan dengannya.
Baca Juga:  Inilah Tanda-tanda Wanita Berbohong Pada Pasangannya

Check Also

Tips Praktis Agar Kuota Internet Tidak Boros Saat WFH

Pandemi Covid-19 yang masih jauh dari kata berakhir membuat sebagian besar perusahaan mengharuskan karyawannya bekerja …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *